Selasa, 09 Oktober 2012

Fenomena ABABIL Bertopi Ngambang

Pernah denger ngga tentang fenomena abg labil bertopi ngambang-ngambang ? 
Ok, bagi yang pernah denger, aku ucapin selamat. bagi yang belum, mari kita bahas disini.

Sebelum bahas topi ngambangnya, kita bahas abg labil aja dulu. Ngrasain ngga sih kalo abg jaman dulu sama abg jaman sekarang tu beda banget,, kalo abg 5-10 tahun yang lalu, poto muka sendiri pake kamera vga atau ya mentok kamera 2.0 MegaPixel dari hape dengan gaya agak nunduk dan 1 jari di letakkan di mulut itu BIASA AJA,, bahkan ngga ada yang sampe ngebahas dan ngebesar2in di jejaring sosial atau di internet. Coba bandingin dengan abg jaman sekarang dengan gaya sama bahkan dengan kamera yang specnya jauh lebih bagus dan canggih *camera BB, iPhone bahkan DSLR* kenapa itu lebih di permasalahkan ?? Ababil kah, 4L4y kah, apalah namanya .. Kenapa kata 4L4Y atau ABABIL ngga ada di jaman aku masi labil ?

Oke aku nyadar aku pernah jadi ababil atau yang sebut alay di jaman sekarang. Aku pernah poto pake kamera hape sendiri, poto depan kaca, poto di sepion motor, dan masi banyak lagi poto potoan ditempat yang ngga lazim untuk mepotoan. Klo mau bukti, jangan minta di share disini,, hahaaa... Sampe-sampe aku liat poto jaman jaman SMA tu malu sendiri dan sengaja aku kasi nama folder "CANG TAEN 4L4Y !!!".. Walaupun aku rasa itu menjijikan, tapi aku bangga udah melalui fase ALAY dalam hidupku.



Selain itu, dulu aku pernah ngetik sms bahkan nulis di blog ini dengan bahasa alay. PoKokhnYa Githu dewH, nGetik cmZ paKe bHasa kYk gNi tuCh GauL banGeds,, kLo kaMuwh nGga ngEtik PaKe tuLisAn giNi tuWh N69a gawuLs baNgeds dEwH.. 
Dan sekarang aku sadar, kalo saat itu aku ngerasa ngetik kayak gitu aku bisa gaul, pada saat yang sama orang yang baca tulisan itu pasti merasa dia sedang merasa kena serangan kangker otak dan bahkan merasa ada diambang kematian.

Oke, kita tinggalin masa lalu, kita liat fenomena anak ababil jaman sekarang.
Seiring jamannya waktu, anak alay dan ababil makin merajalela. Di jejaring sosial twitter misalnya. Yang lagi "panes-panesnya" ke-alay-an ababil di twitter tu aku ngga abis pikir dengan bahasa mereka. Ada nih aku liat suatu twitt dari salah seorang Random Person yang aku follow dengan temennya yang lagi ngobrol di timeline ku. Kira2 pembicaraan twitnya kyk gini :

Random Person 1 : Besok kuliah jam 9 di kampus *****, Pak **** ngajar, ngga boleh telat !!!!
Random Person 2 : CIYUSS ??? MIAPAH ???
Random Person 1 : CIYUSS ,, ENELAN ,, CUEL,, CUMPAH,,

MEREKA ALIEN YA ??
Yang ada di pikiran ku waktu itu "Sial, alien udah dateng ya ? aku kan belum sarjana nih !!",, Ya, bahasa mereka emang ngga jauh dari bahasa alien. Dan anehnya, aku ngeti kalo mereka bilang Ciyus = Serius, Miapah = Demi apa, Enelan = Beneran, Cuel = Suer, Cumpah = Sumpah. Aneh aja,, apa aku ada bakat jadi alay atau aku yang sebenernya alien !!!

Oke itu ngga terlalu mengganggu, boleh lah pake lucu-lucuan di dunia maya. Sebenernya kelakuan anak ababil yang mengganggu tu adalah, kanapa sebagian besar cowo atau cewe ababil selalu bergaya DENGAN TOPI NGAMBANG !!! dan itu sama sekali ngga lucu bagi sepengamatan ku sebagai pengamat ababil yang baik dan mendingan..
Oke kita liat penampakannya :

Fenomena itu ganggu banget dan ngga lucu. Jadi ilustrasinya kayak gini,
  1. Mereka anak muda 
  2. Mereka bergaya layaknya ank muda jaman sekarang
  3. Mereka punya topi dengan merek distro indie terkenal di Bali
  4. Topinya mereka kecilin sekecil-kecilnya
  5. Topi yang sudah dikecilin itu diLETAKkan di kepala mereka dengan posisi NGAMBANG !!! DILETAKKAN YA !!!! BUKAN DIPAKAI !!!
  6. Dan mereka merasa ganteng
 Make topi dengan gaya gini dilakukan 70% anak gaul, entah itu sekedar jalan-jalan di pinggir pantai, makan di warung nasi atau sedang menonton konser bahkan sedang mengendarai sepeda motor.
Setiap aku ngeliat fenomena itu, satu hal yang aku pengen bilang sama mereka ,, "eh, topimu ngambang, aku benerin ya ?" trus aku pakein dia topi dangan cara yang agak mendingan.. Pengen banget aku ngelakuin itu, ya tapi apa daya, aku kalah gaul dengan mereka. Jadi lebih baik aku diam dan mulai menikmati fenomena itu perlahan.

Kenapa aku mulai menikmatinya ? Asal kalian tau ya,, cowok-cowok yang pake topi ngambang ini  8 dari 10 diantara mereka pasti gandeng cewek cakep.. Seriuss,, aku pernah ni dateng ke konser ulang tahun salah satu Fakultas ternama di Bali, kebetulan acara itu mengundang band band indie untuk perform di acara mereka. selain itu, event tersebut juga disupport dengan clothingan indie yang mulai ternama di Bali. Naaahh,, secara otomatis banyak donk ya anak-anak gaul distro pada ngumpul disana. Setelah aku survey, sebagian besar cowok-cowok bertopi ngambang ini pasti membawa pacar, temen atau sekedar gandengan yang cakep banget.

Ada sih rasa iri, tapi, apa yang salah ??
Jadi pilihannya cuma 2 :
Yang pertama, do'a nya si cowok manjur banget, do'a banyak sebanding dengan apa yang dia dapat.
Yang kedua, si cewek menganggap cowok dengan topi ngambang ini gaul geelak, jadi kalo jalan sama ni cowok, si cewek bakal kelularan gaul di mata orang-orang.

Oke, untuk pilihan pertama aku setuju, do'a berbanding lurus dengan tingkat kecakepan cewek yang dia gandeng. Masuk akal !! Untuk pilihan kedua, aku ngga terima,. Boro-boro gaul, yang aku liat tu cuma orang yang sok gaul dengan kepala besar dan soksokan pake topi kecil jadi keliatan kayak orang berpenyakit hidroseplus yang sampe-sampe topinya ngga cukup masuk kekepala mereka.


 Ya begitulah pendapatku dengan anak-anak bertopi ngambang jaman sekarang. Dan sekali lagi itu hanya pendapat ku ya, teserah pendapat kalian apa. Itu gaya mereka, itu hidup mereka, biarlah mereka yang menikmati hidup dan gayanya. Ini hanya tulisan iseng-iseng dan tidak bermaksud untuk menyindir bangsa kalian. Semoga setelah melewati fase ini, kalian sadar bahwa apa yang kalian lakukan itu membuat kalian malu dan geli sendiri.Seperti kata dari seorang tokoh terkenal "Kedewasaan itu memerlukan beberapa fase, fase anak-anak, remaja, ALAAAAAY, baru dewasa".

Maaf jika ada salah kata dan menyinggung perasaan . :3

Kenapa Harus Tukang Cukur ??

"Tukang Cukur" Apa yang ada di benak kalian setelah mendengar profesi itu ? Beberapa orang mungkin beranggapan kalo tukang cukur itu profesi mulia dan sangat luar biasa karena dengan adanya tukang cukur, bagi kalian yang sedang merasa urakan dengan adanya rambut liar yang tumbuh di kepala kalian dapat seketika merubah kalian menjadi orang ganteng yang lahir dari dimensi lain. Mungkin tukang cukur itu juga seorang penguasa yang dapat dipercaya. Bagaimana tidak, Guru, Dosen, Dekan, Rektor, Insinyur, Professor, Pejabat, Perdana Mentri, SBY,  bahkan Obama sekalipun dengan gelar yang bermewah-mewah akan tunduk dengan yang namanya tukang cukur.

Tapi ngga bagi ku.

Ini cerita yang tebalik 180 derajat dari pemikiran orang terhadap tukang cukur. Menurut pandangan ku, dari mata sang pujangga mendung ..... *HHMMMM apa lagi pujangga mendung*..
Tukang cukur itu adalah profesi kejam !!! IYA !!! KEJAAAM.. dan ini profesi yang sama buruknya dengan para petugas eksekusi mati dan tukang eksekusi pongka ..
Dan setiap aku masuk ke ruangan tukang cukur, mendadak keringet dingin keluar, jantung berdegup kancang, pipis tak tertahankan, kerja pankreas dan hati tidak optimal. Begitu duduk di kursi cukur, aku teriak "JANGAN EKSEKUSI SAYA !!! BUKAN SAYA PELAKUNYA !!! JANGAN HUKUM SETRUM SAYAA !!! BUKAN SAYA YANG DOWNLOAD BOKEP AMERI ICHINOSE,, SAYA CUMA MINTA !!!!!".. *Random*

Seberapa pun kerasnya aku menyindir kerjaan tukang cukur ini,  aku tetep pergi ketukang cukur, seenggaknya 3 bulan sekali. Dan dari waktu ke waktu aku pergi kesana kejadiannya selalu sama. Kira-kira seperti ini:

Karena memang dasarnya aku ngga suka cukur rambut, aku anggap semua tukang cukur itu sama. Maka dari itu, sampe detik ini aku orang yang ngga punya tukang cukur langganan seperti orang-orang pada umumnya. walaupun aku ngga suka, tapi agaknya wajib ketukang cukur, tapi "wajib" disini bukan berarti kalo kmu ngga ketukang cukur, kamu bakal dosa terus masuk neraka. 
Awal mula, aku dateng ke tukang cukur di deket rumah, paling ngga ada 3 tukang cukur deket rumah, tapi aku milihnya random.

Begitu masuk, *DEG* Mulai berfikir di dalem hati, "aku tau hasil akhirnya pas aku keluar dari tempat ini, tapi kenapa aku tetep masuk ??". Mulai nunggu giliran. Menikmati pembantaian rambut-rambut orang yang duluan dateng dari aku. Rambut-rambut berserakan membabibuta dilantai. Suasana yang ngga seharusnya aku jelasin disini, keji banget.

Aku berfikir lagi, sebenernya buat apa tukang potong rambut masang poto artis-artis dan aktor-aktor ganteng di temboknya dan dikasi nomer? 
Apa itu berguna ? It's Worthless !!!
Dan di setiap tukan cukur rambut, pasti dan selalu ada poto David Beckham !!! Apakah bakal ada yang dateng ke tukang cukur trus dia bilang, "Mas, Cukur biar kayak Beckam !!"
Kondisinya kayak gini :


Orang ini dateng ke Tukang cukur.

Dia bilang mau cukur kyk David Beckam. Mungkin ngga ??

 Voilaa !!! Paling mentok jadinya kayak gini !!


Satu lagi ke-ngga-gunaan poster di tembok tukang cukur rambut. Gini contohnya :

Untuk tipe rambut plontos, kenapa kebanyakan tukang cukur memasang poster Justin Timberlake? Kenapa bukan Poster Samuel Eto'o ?

Toh model rambut mereka sama-sama plontos ? Apakah ada pengaruhnya dengan RASISME ???


Udah keliatan kan kalo poster itu ngga guna.. Trus kenapa harus di pajang !!!!


Oke balik lagi ke kondisi ku saat itu. Sekarang giliran ku untuk di eksekusi. 
Aku mulai duduk di kursi cukur dan mulai di jalankan ritual, memasangkan kain parasut dan handuk di sekitaran leher. "Bakal di pancung ni gw" dalam hati. Doa doa aku ucapin, mulai doa bangun tidur sampe doa buka puasa aku baca. Beberapa saat kemudian, terjadi pembicaraan bodoh.

Tukang cukur : "Mau potong gimana mas ??"
Aku : "Apa saya di potong nii ?? Saya udah pernah dipotong sekali pas kelas 5 SD mas. 2 Minggu saya pake sarung, masa sekarang dipotong lagi?"

Tukang cukur : "Bukan Mas, maksud saya bukan sunat, potong rambut. Rambutnya mau diapain ??"
Aku : "Oooh, kirain kan.. hmmmm ... diapain ya ??" *Berfikir* *Mulai liat poster-poster ngga guna*

Beberapa saat kemudian......

Aku : "Mas, apapun yang mas lakukan dengan rambut saya, hal itu ngga akan buat saya sertamerta menjadi ganteng mas, karena saya dasarnya memang ga ganteng,, Gini deh, mas bebas mau potong gimana yang menurut mas mendingan buat saya, OKE ?"
Tukang cukur : "Ohh, gitu ya ,, OKE DEH !!!"

Jawabannya MANTEP banget !! Oke, aku percaya, dan aku mulai nutup mata dan lanjut doa buka puasa sampe doa kepada kedua orang tua aku baca.

Beberapa saat kemudian Tukang cukurnya nanya ke aku "Atasnya pendekin lagi atau udah cukup mas ?". Dengan mata masi ketutup, karena aku takut kalo kependekan jadinya jelek, aku jawab "Cukup mas.",

Tukang cukur : "Yakin cukup?"
Aku : "Iya cukup"

Tukang cukur : "Enelan ? ciyus ? miapah?"
Aku : *asah golok*

Tukang cukur : "Yakin ni segini aja ?"
Aku : "Mas, masi kurang mas membantai rambut saya dengan membabi buta gini,, apa dengan cara ini bisa memuaskan kepuasan lahiriah dan batiniah mas ?"

Tukang cukur : "Oke kalo gitu sudah selesai"

Aku mulai buka mata, mulai liat kaca setelah itu kami bunuh-bunuhan.

Mungkin sekian aku berbagi pengalaman ku tentang tukang cukur. Untuk ending dari hasil cukurannya ngga perlu aku bahas, karena itu aib.. hahahaaa.. Sekali lagi ini hanya bercanda, ngga ada maksud apa-apa dari saya sebagai pengarang cerita. See You Next Post . . 


Rabu, 19 September 2012

Jagoan Kecil Pun Hadir Ke Dunia

Hai,, Perkenalkan, nama saya Revandra Arafi Wibowo, saya lahir di Denpasar tanggal 22 Juni 2012.. Saya putra pertama dari pasangan mama papa Rizkika Aulia Sabrina dan Rudy Wibowo. Dan sekarang saya tinggal dirumah Mbah uti di Sanglah :))

Supaya bisa kenal lebih jelas dan supaya tambah gaul,, berikut ini biodata saya,, hhee ..

Nama Lengkap : Revandra Arafi Wibowo
Nama Panggilan : Revan, Epan
Jenis Kelamin : Laki-laki
TTL : Denpasar, 22 Juni 2012
Hobi : Liat kipas angin, senyum-senyum sendiri, mimik cucu, bobok, jalan jalan
Alamat : Jl. P. Komodo II/3 Sanglah Denpasar
Mafa/Mifa : Ail cucu mamah
Zodiak : Cancer

Tanggal 22 Juni tahun ini aku lahir di dunia, aku lahir dengan berat 4kg dengan panjang 56cm,, aku bayi yang besar,, bukan gendut, tapi siteng !! hhee. . . Ini poto dan data kelahiran ku di Rumah Bersalin Permata Hati Denpasar. Ada juga potoku sama mama,, Itu poto waktu pertama kali gendong aku setelah melahirin aku kedunia,, :')


Liat deh tangan mama masi kaku banget gendong aku tertama kali.

Waah Poto-poto dulu ,, aku harus keliatan ganteng di depan kamera,, hehehee,, umur dua hari aku mulai pake baju bagus,, emang bawaan mama papa yang jadi model kali ya,, aku siap bergaya di depan kamera nii..


Kan aku masi bayi, walopun nanti gede aku bakal jadi pemain bola, tapi aku belum punya tim bola andalan,, yah tapi mau gimana lagi, papa Juventini tapi om Milanisti,, ya aku netral lah yaa .. hahahaa..


Champiooon Forza Milan !!
Forza Juventus Forza Juventino

Sekarang waktunya mandi,, Aku suka sekali mandi, tapi bukan mandinya si yang aku suka, aku suka liat kipas angin di atas tempat aku mandi. Ngga tau kenapa, pokoknya kipas angin itu unyu2, lucu,dan aku suka ketawa sendiri kalo liat kipas angin,, biasanya aku mandi pagi sore dimandiin mama, tapi karna sekarang mama kerja sampe malem, tiap mandi sore aku dimandiin ama mbah uti,, :)



Ahahahaa.. ada kipas angin !!!
Aaaaah MAMA,, aku kan cowo, kenapa dipakein baju unyuk unyuk . . .

Tanggal 14 Juli, belum genap sebulan, aku di Aqiqah oleh kedua orang tuaku.. Karena kau cowo, diwajibkan untuk motong 2 kambing.. Acara Aqiqahan ini dilaksanakan di salah satu pesantren muslim di Bali.
Untuk yang ngga tau Aqiqahan itu apa, Aqiqah itu adalah :
Sebuah kegiatan menyembelih hewan ternak yaitu kambing/domba sebagai rasa kesyukuran kita kepada Allah SWT atas karunia anak laki-laki atau perempuan. Hukumnya adalah Sunnah bagi orang tua atau wali dari anak tersebut. dalam hadits dinyatakan Rasulullah SAW bersabda: “Setiap yang dilahirkan tergadai dengan aqiqahnya yang disembelih pada hari ketujuh dari kelahirannya dan dicukur rambutnya serta diberi nama” (HR. Ahmad dan Ashabus Sunan) Pelaksanaannya bisa dihari ketujuh, empat belas dan dua puluh satu atau pada hari-hari yang lainnya yang memungkinkan.
Kemudian mengenai jumlahnya adalah kita bisa melihat hadits Rasullullah “Dari Ummi Kurz Al-Ka’biyyah, ia berkata: Aku mendengar Rasulullah SAW bersabda: “Untuk anak laki-laki dua ekor kambing yang berdekatan umurnya dan untuk anak perempuan satu ekor kambing” (HR. Ahmad 6/422 dan At-Tirmidzi 1516)
Aqiqah memiliki tujuan untuk meningkatkan jiwa sosial dan tolong-menolong sesama tetangga di lingkungan sekitar, menanamkan jiwa keagamaaan pada anak, sebagai tanda syukur kita kepada Allah SWT atas segala nikmat dan rejeki yang diberikan kepada kita selama ini.

Berikut ini poto-poto waktu aku di Aqiqah sama mama papa .

Tanggal 19 Agustus 2012 itu hari lebaran,, wah, aku harus punya baju baru ni.. baju bagus biar keliatan ganteng pas lebaran. Aku juga mau bergaya donk,, hehee, apalagi sekarang hari raya pertama ku,, Aku punya celana jins dan baju kotak garis-garis lo,, bagus deh,,



 Karena hobiku jalan-jalan, waku waktu ini pergi ke Bedugul loo,, disana aku main-main bareng keluarga,. seru pokoknya,, tapi di Bedugul dingin sekali,, aku selimutan aja di kereta dorong, maunya si ikut main bola sama papa, tapi nantian aja tunggu gede dikit biar aku bisa lari dulu,, heheheee . .





Mungkin itu sedikit yang bisa aku ceritain dari pengalaman ku selama ini,, nanti, kalo ada pengalaman menarik lagi aku bagi-bagi cerita lagi deh. Makasi buat Mama Papa Mbah utii yang ngerawat aku, maap kalo Epan sering cengeng sering ngambul. Special Thx buat Mama Epan,, Epan cayank Mama. . 

Ini Epan lagi main sama Mama
Ini Epan Mama sama Papa
Ini Mama waktu mengandung Epan



Selasa, 18 September 2012

Dan Kami Laki Laki . . .

Sedikit ingin berbagi buat temen-temen, di postingan kali ini aku mau posting sebuah tulisan orang *bukan originaly tulisan ku sendiri* yang aku dapet dari salah satu temen. Aku ngga tau ini tulisan siapa, yang pasti tulisan ini nyentuh banget dan bahkan aku ngga percaya kalo cowo bisa nulis kayak gini.. salute

Tulisan ini mengenai rasa yang mewakili perasaan sebagian besar cowo dalam menjalani hubungan dengan seorang cewe.

Ngga usah basa basi lagi langsung aja simak tulisan yang berjudul "Dan Kami Laki-Laki . . ." sebuah tulisan seorang laki laki sebagai bahan renungan untuk para wanita. cekibrot


Sedikit Renungan dari Kami untuk Kalian
Dan Kami laki-laki sebenarnya pun tau..


Kami tahu, kalian para wanita sungguh sebenarnya menghargai usaha yang kami lakukan. dan yang kalian harus tau, kami selalu bersungguh-sungguh untuk orang yang kami sayangi! hanya saja kami butuh kalian tersenyum ketika kami merasa lelah, hampir putus asa, dan sungguh kami akan kembali mngerjakan itu untuk kalian. semua! hanya karena kalian...

Dan ya! kami pun tahu. bahwa ketika kalian hanya diam dan meperlihatkan bahwa kalian bosan, kalian ingin kami tetap sabar. tapi kami tidak mau terlihat tidak bisa mengerti kalian dengan mengajukan pertanyaan "jadi maunya gimana?". kami akan diam sesaat, dan berpikir apa yang bisa membuat senyum kalian kembali lagi? karena senyum kalian yang menghidupkan hidup kami, sungguh! semua hanya karena kalian.

Kami sebenarnya pun tahu. bahwa kalian senang jika kami menulis kata-kata romantis seperti di film2 korea yang kalian tonton. Kalian berangan-angan bahwa hal yang terjadi di film itu terjadi dalam kehidupan kalian? (*ya kan?). tapi justru karena kalian sering mengangan-angankan hal itu, kami tidak melakukan itu untuk kalian, kami berpikir keras, memutar otak menyiapkan kejutan yang bahkan tidak terpikir di angan2 kalian, untuk melihat kalian tersenyum, sungguh! semua hanya karena kalian..

Kami pun tau, kalian menerima kami di samping kalian bukan semata2 kami tampan. Ketika kalian mengidolakan seseorang yang tampan maka kami akan memasang tampang tidak peduli, dan mencoba mengalihkan pembicaraan, bukan kami tidak peduli, sebenarnya kami cukup muak dengan cara kalian menyanjung lelaki yang bahkan mengenal kalian saja tidak, tapi kami harus menjadi pemimpin yang baik untuk kalian. dan menjadikan kami bersikap lebih bijaksana di depan kalian. sungguh! semua itu hanya karena kalian..

Kami cukup mengerti bahwa kalian menghargai setiap usaha yang kami lakukan untuk membantu kalian mengerjakan tugas kalian, ketika kalian mengatakan dalam kesulitan, sungguh kami akan berusaha sebisa kami untuk membantu kalian. dan ketika kami datang kerumah kalian dengan makanan, tanpa tugas yang kalian butuhkan, artinya kami tidak mendapatkan apa yang kalian cari dan yang ada dipikiran kami saat itu hanyalah bahwa usaha terakhir yang dapat kami lakukan hanya menemani kalian! hingga tugas itu selesai, meyakinkan bahwa kalian tidak lupa untuk mengisi perut kalian, kami sungguh khawatir pada kesehatan kalian.. sungguh,semua itu hanya karena kalian..

Kami pun tau kalian menilai kami minus ketika tau kami merokok, dan ketika itu juga kami berusaha menghilangkan kebiasaan kami. ketika kami tidak berhasil, maka kami akan berusaha menguranginya. menghilangkan kebiasaan itu sedikit demi sedikit. namun ketika tidak berhasil juga maka kami tidak akan merokok di depan kalian. namun, ketika kalian trus menekan kami, maka dengan sangat terpaksa kami akan berbohong pada kalian, walaupun kami tau hal itu salah, namun itu kami lakukan hanya untuk membuat kalian nyaman di samping kami. sungguh, semua itu hanya karena kalian..

Kami tau, kalian kesal ketika kami mengacuhkan kalian hanya untuk bermain game bersama teman2 kami. tapi ketika itu, ketika ada sedikit waktu, kami mencari handphone kami dan menanyakan kabar kalian, karena kami ingin mengetahui kabar kalian. dan tahukah kalian? sebelum kami bermain game itu, kami membicarakan pasangan kami masing-masing, membanggakan bahwa kami memiliki pasangan terbaik di dunia! atau membicarakan masalah-masalah yang timbul pada hubungan kami, dan masing-masing akan memberikan sarannya untuk menyelesaikan masalah kita, itu kami lakukan hanya karena kami ingin mendengarkan pendapat orang yang dekat dengan kami mengenai keputusan yang akan kami buat. kadang memang kami mematikan handphone kami, namun ketika kami mengetahui kalian menelpon atau membaca sms dari kalian, maka kami akan meletakkan game itu dan berlari ke pojok kamar menelepon kalian. Tidak peduli teman2 kami bersorak sorak menggoda kami, sungguh, semua itu hanya karena kalian..

Kami pun sadar, kami bukan bayi yang harus kalian ingatkan untuk sembahyang, atau makan. kadang kami akan bersikap tak peduli. namun ketika kami membaca sms kalian atau mendengarkan suara kalian ketika mengingatkan kami untuk makan, maka pada saat itu kami pasti tersenyum dan berterima kasih (walaupun tidak kami ucapkan), dan ketika kami membalas dengan kata-kata "iya, kamu juga ya..", maka kami benar2 tulus mengatakannya... sungguh, semua itu hanya karena kalian...

Ketika kami acuh pada kalian, maka pada saat yang sama kami sedang menyiapkan kejutan untuk kalian. dan ketika kami memberikan barang milik kami pada kalian waktu mengantarkan kalian hingga pintu dan pamit pada orang tua kalian, maka kalian harus tau bahwa barang itu adalah barang yang berharga untuk kami. (walaupun barang itu terlihat biasa untuk kalian) tolong tersenyumlah untuk kami, karena senyum itu yang menghidupkan hidup kami! sungguh, semua itu hanya karena kalian..

Dan ketika kalian bersedih, lalu kami melakukan hal-hal konyol, melontarkan lelucon-lelucon yang mungkin tidak lucu. maka kami sungguh tidak bermaksud memperkeruh suasana, kami ingin melihat kalian kembali tersenyum. hanya itu. dan ketika kalian melihat kami dengan pandangan tidak suka, maka ketika itu kami sungguh merasa bersalah. jalan terakhir yang akan kami lakukan adalah meminta maaf. berharap itu dapat sedikit mengurangi beban kalian. sungguh, semua itu hanya karena kalian..

Sejujurnya kami tidak menyukai pujaan hati kami menangis. sungguh itu membuat kami bingung setengah mati! maka tolong jangan salahkan kami, ketika kami meminta kalian berhenti menangis. namun kami pasti akan mendengarkan apa yang kalian ucapkan dalam tangis kalian, dan percayalah, kami akan tetap disamping kalian walaupun kalian menangis hingga tertidur di depan kami. maka, kami akan membawa kalian masuk kerumah dan pamit pulang pada ayah ibu kalian. dan tunggulah, maka kami akan menelepon kalian keesokan harinya untuk menanyakan kabar kalian. atau datang ke rumah membawakan coklat untuk melihat senyum kalian lagi. sungguh, itu hanya karena kalian..

Bagi kami, kalian tetap yang tercantik! ketika kalian bertanya mengenai berat badan kalian yang naik? atau baju kalian yang mulai tidak cukup? maka dalam hati kami tertawa. namun yang keluar dari mulut kami hanya senyuman. kami akan berkata tidak, bukan untuk membohongi kalian, tapi karena di mata kami kalian tetap paling indah!! karena kami sebenarnya tidak mencari malaikat yang tanpa cela, atau bidadari yang paling cantik sedunia, kami mempunyai peri kecil yang selalu ada di samping kami. ya! itu adalah kalian.. mengertilah, sungguh, itu hanya karena kalian..

Ketika kalian berkata baik2 saja, maka kami akan tersenyum dan berkata, "ok, kalo ada apa2 bilang ya". karena kami tidak ingin memaksa kalian mengatakan sesuatu yang tidak ingin kalian katakan pada kami, dan tanpa kalian minta kami akan bertanya pada sahabat kalian apakah kalian benar2 baik2 saja? jika sahabat kalian tidak mau menceritakannya maka kami tidak akan mencari tau lagi. karena kami berharap kalian cukup mempercayai kami untuk menceritakan semuanya.. bukan karena kami memaksa kalian, sungguh, itu semua hanya karena kalian....

Dan ketika kalian membutuhkan kami, yakinlah bahwa kami akan selalu ada untuk kalian. ketika kalian mengatakan "tidak usah" pun, kami akan selalu ada di samping kalian. karena kalian adalah orang yang kami sayangi, percayalah..!! sungguh, semua ini hanya karena kalian.

Jika kami sudah memilih kalian, maka yakinlah, kalian adalah peri kecil kami, setidaknya itu yang kami pikirkan saat itu...

Ketika kalian (mungkin tanpa kalian sadari) menyakiti hati kami dan meninggalkan kami, kami mungkin akan marah. tapi itu hanya sesaat, dan yang kalian harus tahu, ketika kami benar2 telah memilih kalian untuk menemani kami, maka walaupun hubungan itu berakhir, separuh ruangan hati kami sudah kalian tulis menjadi ruangan kalian, maka ketika kami mempunyai kekasih yang lain, maka mereka hanya akan mengisi ruang di sisi yang lain, datang, dan pergi pada sisi itu. ruangan kalian akan tetap kosong untuk kalian, ketika kalian kembali untuk kami.
 
Tapi tolong, jangan khianati kami dengan lelaki yang lain! karena itu akan sangat menyakitkan untuk kami! Dan maaf, kami mungkin akan meninggalkan kalian selamanya.....

Jika ini yang terjadi dalam hidup kalian, mohon komentarnya,, hhe,, SALAM. . 

Senin, 17 September 2012

#EdisiGalau

Hey,, Nama Ku Cinta Jika Kita Besama *Rumor*..

CINTA,, sebenernya postingan ini ngga bahas tentang cinta,, tapi lebih membahas tentang galau,
Ya GALAU.. sepertinya pepatah lama "Jangan bermain cinta jika kamu takut terluka" harus segera di revisi ulang, karena itu basi banget, dan jauh lebih baik diganti dengan "Jangan bermain cinta jika kau takut akan keGALAUan".

Mungkin sebagian dari kalian mendefinisikan kata-kata Galau itu menurut versi kalian masing-masing. Ya begitulah, kata Galau memiliki banyak makna yang jika kalian search di Google dengan keyword "GALAU" pasti kalian akan mendapat banayak sekali makna dari kata GALAU. Mulai dari serius, hingga yang ngaco.

Setelah lama sibuk mencari makna galau sebenernya,, akhirnya aku nemuin definisi galau yang sesuai dengan kondisi ku saat ini, dimana aku dapet makna Galau itu dari sebuah blog yang mengatakan bahwa :

GALAU ADALAH :
Suatu keadaan dimana kita memikirkan suatu hal secara berlebihan, bingung apa yang harus dilakukan dengan suatu hal ini .. Dengan pikirannya sendiri sehingga menimbulkan efek emosi melabil, pikiran pusing, dan mendadak insomnia.



Mungkin hal seperti itu yang aku rasain sekarang. Dan sekarang aku curcol dulu..

Banyak edisi galau yang aku alami akhir2 ini, mulai dari kisah cinta, study, teman-teman bahkan galau dengan diri sendiri.
Dilihat dari definisi galau di atas, galau yang aku alami karena teralu memikirkan beban seorang diri. Sehingga menimbulkan dampak emosi dan melabil. Tapi yang aku syukurin dari kegalauan ini aku ngga sertamerta melabil dan menjadi anak 4L4Y yang langsung ganti nama Facebook jadi "Anyie3pH iiaNkz Ced4nG 6aLau CeLaluhCeNatceNudH".

 Dan di awal tahun 2012 ini aku ngerasain puncak Galau yang sebenernya. Bener-bener aku ngerasa ada sesuatu yang hilang dalam hidupku. Sesuatu yang sangat berarti. Aku mulai berpikir apa lah arti bersama kalau kita selalu akan dipisahkan. Dan aku menarik kesimpulan bahwa "Tidak Akan Ada Yang Benar Benar Hilang, Kecuali Itu Memang Pantas Hilang"

Selain cinta, ada juga yang buat aku galau pada saat itu, yaitu study. Aku kuliah di Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Udayana. Ini tahun ke 4 ku kuliah di kampus ini. Sebenernya bukan itu yang buat aku galau. Penyebab galaunya itu adalah statement orang-orang ketika tau kalo aku kuliah di Fakultas Teknik.

Random Person : "Kuliah dimana?"
Aku : "Teknik Unud"
Random Person : "wah Teknik ya, lama tu kuliahnya, susah lagi pelajarannya, kuliah 4 tahun aja udah cepet ,, ya paling nggak bisa sampe 5/6 taun kuliahnya . . "
Aku : "......"


DAFUUUUKK

Statement macam apa itu ?? Padahal aku berharap dia bilang "wah teknik, hebat, calon insinyur, nanti kamu bisa dah buat baju IronMan" atau apak kek yang memotivasi ku buat kuliah.
Waktu itu aku mulai mikir. KAPAN AKU LULUS ? *tambah galau*

Ya, ada banyak sebenernya penyebab galau yang terjadi di kehidupan kita, kita ambil beberapa contoh yang mulai buat kita sedikit atau banyak galau :

"Kapan lulus kuliah ?"
"Kapan punya pacar ?"
"Kapan nikah ?"
"Kapan kerja dan punya penghasilan sendiri ?"
"Kapan punya anak ?"
"Kapan kamu bilang sama orangtua kalo kalian pacaran beda agama ?" *ups* no offense

Ya mungkin seperti itulah,, ada hikmah di balik kegalauan. Tanggapi tenang dan semua pasti indah pada waktunya . .

NO MORE GALAU, IT'S TIME TO MOVE ON !!

Rabu, 12 September 2012

KAPE GAUL

YEYE LALALA YEYEYEYE LALALALA . . . 

Sekarang ini masa galau galaunya kuliah,, sebelum focus ke tugas akhir, aku harus nyelesaiin satu mata kuliah lagi yaitu “Kerja Praktek”. Dan sekarang aku sedang menghabiskan waktu yang sia-sia di tempat KP ini. Aku KP di salah satu perusahaan yang terkenal di Bali bahkan di Indonesia. Disini aku KP sama 2 temenku lainnya yaitu Rongge dan Nasnos Asveiros. Bagaimana ngga sia-sia, kerjaan ku disini Cuma buka 9gag, baca komik online, edit-edit photoshop sekaligus berjuang menahan ngantuk. Ya seenggaknya ada 1 orang temenku yang serius ngerjain tugas KP ini, yaitu Nasnos Asveiros. Dia orang yang gigih, seorang master dan pejuang teknik yang sebenarnya. Sangat jago coding PHP. Tapi dia bukan seorang PHP. Sedangkan Rongge, seorang yang Master dari segalanya, kerjaannya cuma ngelel, nguping orang ngobrol dan ngga jauh beda dengan kerjaan ku.

Cuma satu hal yang buat kami seneng waktu KP, yaitu JAM MAKAN SIANG.!!! Jam makan siang itu sebenernya menyanangkan tapi menambah beban bagi kami yang harus berjuang meahan ngantuk yang semakin bertambah besar berbanding lurus dengan tingkat kekenyangan perut kami pada saat makan tadi.
Ngomong yang indah-indah, di tempat ini ada mbak-mbak cantik yang seenggaknya memberikan kesan indah di suasana KP kami. Ya di tempat KP ini banyak beragam orang di dalam satu ruangan dengan kami. Dan saya akan mendeskripsikan mereka satu persatu : 

Buk Cantik
Sebenernya ngga ngerti dia itu Mbak, Kakak atau Ibuk, yang pasti dia cantik. Seenggaknya setiap buk (aku lebih suka manggil buk) cantik lewat, kami pasti mendadak menghentikan kegiatan apapun untuk sekedar memandang buk cantik. Gimana enggak, selain cantik, buk cantik juga bohay dan “besar” ((: *if you know what I mean*. The Best lah pokoknya. Buk cantik adalah penghuni rumah kaca (ruangan kaca di sebelah meja kerja kami).

Buk Baik
Buk Baik, Ibuk2 yang sangat dan paling baik sama kami. Buk yang paling perhatian dengan kami sebagai anak2 yang ngga dianggap di ruangan ini :’). Buk baik itu ibu yang sering ingetin kami buat istirahat makan siang. Selain itu setiap ketemu kami, pasti buk baik bilang “Pinter2 ya buat web, panak tiang juga buat web kayak adek2, tapi dia di buatin sama orang. Di STIKOM dia kuliah, semester 6”. Sebenernya kami ngga nanyak, tapi karena dia baik, kami cuma bisa senyum2 bodo.

 Buk Din
Buk Din itu ibu yang tukang ngabsen2, kerjaannya ngurusin cuti atau ijin dari karyawan seperusahaan. Sebenernya ibuk ini juga baik, pernah ngasi rainbow cake sama kacang buat kami, tapi yang bikin kami takut dengan dia yaitu mukanya yang terkesan galak, makanya kami memutuskan untuk tidak memberikan gelar BUK BAIK buat dia. Paling sungkan klo harus ketemu Buk Din, karena kami sering bolos KP bermodus ijin kekampus dengan dia.

Pak Galak
Tidak ada kesempatan kedua untuk pandangan pertama. Mungkin itu kata yang tepat buat diekspresikan untuk Pak Galak. Awalnya, hari pertama kami kerja praktek, kami ditempatkan di meja Pak Galak ini oleh pembimbing lapangan kami. Pembimbing kami bilang kalo bapak yang biasa duduk disini lebih sering kerja di lapangan dan jarang di kantor. Jadi hari pertama kami woles aja duduk disana, trus hari kedua, Pak Galak dateng dan marah pas kami duduk di mejanya. Dasar bapak2 galak !!

Pak Jahanam
Jauh diatas level galak, JAHANAM kata yang tepat buat mendeskripsikan sosok seorang bapak2 ini. Sebenernya ngga segitunya juga, tapi kami kasi nama Pak Jahanam itu karena bapak2 itu badannya besar, agak negro, suaranya keras menggelegar. Memecah kesunyian dan keheningan kantor. Auranya selalu bikin ngeri. Seorang supervisor yang jahanam !!!!

 Bli Krisna

Sebenernya namanya bukan Krisna, tapi gayanya dia ngomong dan bertingkah itu mengingatkan kami dengan teman kami SMA yaitu Krisna DP. Gaya ngomong nyenye dan tingkahnya yg konyol alasan kami memanggil dia dengan sebutan Bli Krisna.

Bli Oakley
Kami ngga tau nama aslinya siapa. Dan kenapa kami panggil dia Bli Oakley, soalnya bli bli yang satu ini sangat modis. Gayanya paling cool diantara karyawan yang lain. Saking COOL nya, bli yang satu ibi ngga pernah ngelepas kacamata Oakleynya. Dari semenjak jam masuk sampe jam pulang kacamata Oakleynya selalu hinggap di kepalanya. NGGAK PERNAH LEPAS !!! Alasannya ngga ngerti, apa dia sering kehilangan kacamata dikantor sampe2 dia trauma menaruh kacamatanya di meja kerjanya. Kira2 begitu ceritanya sampe dia kami panggil dengan sebutan Bli Oakley.

Hernandes Chicarito
Tau pemain no. 14 di Manchester United, Hernandes Chicarito? Selain jadi pemain bola di MU, dia juga jadi karyawan tetap perusahaan ini. Waktu itu pernah MU habis tanding bola, besoknya pasti dia telat dateng. Dan hari ini ada pertandingan bola timnas Meksiko, dia tidak ada di kantor !!! Sangat bangga sekali kami bias sato kantor dengan pemain bola internasional. Dan meja kami pun bersebelahan.

Buk Oka
Buk Oka yaitu ibu ibu sukses penghuni rumah kaca selain buk cantik. Kami ngga tau dia sukses atau nggak, yang pasti postur dari ibu Oka ini mencerminkan ibu yang sukses. Dan sepertinya dia punya pangkat khusus di perusahaan ini. Bossnya rumah kaca sepertinya.

Pak Bos
Pak bos ini bapak yang paling PRO sejagat perusahaan. Ruangannya mewah dan dingin, kursi bos dan mempunyai sekpri. Pada awal kami KP, kami di tugaskan untuk membuat suatu web sederhana dan diberikan deadline 1 minggu untuk menyelesaikannya. Kami menyanggupinya dan kenyataannya sampe KP ini akan selesai, web itu belum jadi. Dan kami selalu sungkan kalo ketemu dengan dia.

Buk Sekretaris
Sekretaris Pak Bos dan jadi ibuk2 yang paling sibuk. Kami ngga satu ruangan dengan buk sekretaris, namun saking sibuknya, seenggaknya dia 20x bolak balik ke ruangan kami. Konon katanya Buk Sekretaris ini punya anak perempuan yang cantik dan jadi idola pegawai2 disini.

Buk Budi

Buk Budi ini ibuk2 yang menerima kami pertama kali di perusahaan ini. Dia sangat baik karena mau mengantar kami keliling untuk mencari tempat yang tepat buat kami kerja praktek. Ibuk Budi ini juga yang memberikan kami jadwal KP dan kartu absen. Walaupun akhir2 ini kami jarang berkomunikasi langsung dengan buk Budi, tapi kami sering liat dia bolak balik ruangan kami.

Mas Hendra
Mas Hendra ini sepertinya karyawan baru di perusahaan ini. Semenjak kami KP disini, Mas Hendra menjadi hidup nomaden karena meja kerjanya kami pake selama 2 bulan. Gayanya selow masi pemalu gitu, tapi aslinya dia orang pro !!!

Pak Surya Respati
Pembimbing Lapangan kami. Orang IT yang sangat SUPPER dan MASSTER !!! bawaan tenang dan suka bercanda dengan temen karyawan yang lain. Kerjaannya ngebajak password karyawan lain trus ngliat gaji2 karyawan lain. Karena kepinterannya, Pak Surya Respati di calonin jadi Karyawan Teladan, tapi dia nolak, karena dia takut dibirikan beban kerjaan yang lebih besar. Dan sekarang dia sedang menjalani karantina bahasa Ingris mewakili perusahaan ini.

Mbak Retno
Karyawan teladan, kepintaran nya setara Pak Surya Respati, mereka satu bidang tetapi beda ruangan. Jarang terlihat, tetapi usut punya usut, Mbak retno sebagai karyawan teladan gajinya sampe 21juta per bulan !!! waaaooo !!!!

Mbak Ucik
Mbak ucik mbak2 menceng yang lumayan sering dateng ke ruangan kami. Walaupun menceng, tetapi mbak Ucik itu imut, badannya kecil, pake kawat gigi, modis, rambutnya hi-lite, dan cantik. Salah satu favorite saya.


Mungkin itu aja cerita yang dapat kami bagi, dan postingan ini hanya sebuah candaan dan hanya sekedar mengisi waktu luang. Mohon maaf jika candaan kami tidak berkenan buat anda, sekali lagi ngga ada maksud apapun dari penulis. Dan semoga KP kami berjalan lancar dengan hasil yang Maksimal.

Thengs !!!

Minggu, 12 Februari 2012

10 Hal *TIDAK* Penting yang Harus Ada Di Kamar Cowok !!!

 Kesedihan waktu aku ngeliat kamarku yang sebagian orang berpendapat ini kamar yang ga layak huni ini berbuah manis. Sekian lama aku LIBUR posting di blog ini akhirnya aku mendapat sebuah ide yang aku angkat dari keadaan ngenes kamar ku.
Ya, bagi sebagian orang pasti berpendapat sama dengan aku yang berpendapat kalo "Kamar Berantakan itu LAKIK".
Mungkin itu adalah pendapat bodoh ya, jadi kesannya cowo itu jorok dalam mengurus kamar pribadinya.

Nah, di balik itu semua, aku akan mengangkat tentang 10 Hal yang biasanya wajib ada di kamar cowo. ya sebenernya ya ngga wajib juga sih,, kesannya kalo hukum wajib itu, ya kalo ngga ada ya dosa . . ngga seperti itu presepsinya.

Hal ini aku simpulkan dari survey kamar dari beberapa temen-temen ku *terakhir kali ngakunya cowo* dan dengan semua alasan yang jelas aku akan menjabarkan 10 Hal *TIDAK* Penting yang Harus Ada Di Kamar Cowok !!! 

Eng ing eng !!!!!

  • Tempat Tidur
 
 

Yang pertama ..  Tempat tidur. yaa, ini adalah perlengkapan vital banget yang wajib ada di kamar cowo. Sekeras apapun jiwa yang dimiliki seorang cowo, seAMINO apapun otot seorang cowo, pasti ngga bakal kuat tidur beralas lantai bertahun-tahun. Jadi tempat tidur adalah hal yang sangat vital !! 


  • Poster Cewe / Photo Cewe 


Kedua adalah poster /photo cewe. Poster cewe ini ngga serta merta menurunkan tingkat kejantanan anda. Justru sebaliknya, poster cewe ini menunjukan seberapa besar anda mengagumi sesosok wanita dalam hidup anda. Tapi sejauh penelusuran ku, sampai sekarang belum ada poster kuntilanak atau susana terpasang di kamar cowo. Lebih beruntung lagi jika anda adalah seorang cowo yang tidak jomblo. Biasanya mereka akan memasang photo nya bersama ceweknya untuk menuntukan keseriusan seorang cowo menjalani hidupnya bersama cewe tersebut.


  • Alat Elektronik

Hidup seorang cowo ngga akan jauh jauh dari elektronik, entah itu TV, radio, leptop, PS, VCD/DVD player dll. Ini hal yang sangat wajar ditemui di kamar cowo, apalagi seorang cowo adalah seorang yang cepat bosan, jadi sangat dibutuhkan setidaknya hiburan semacam itu.


  • Guitar / Alat Musik


Alat musik dikamar itu LAKI, setidaknya ada gitar di kamar itu pun sudah cukup, lebih2 anda bisa buka studio musik di dalem kamar. ini menunjukan bahwa anda adalah orang yang seni dan kreatif dan rata2 pemain musik itu berhati lembut. Perlu diingat, cowo jaman sekarang itu harus bisa dan ngerti musik, seenggak2 nya bisa nyanyi sambil ngenjreng2 gitar !!


  • Baju yang Menggantung

Hal ini sangat lazim ditemuin di kamar cowo, biasanya, banyak baju menggantung terutama di belakang pintu. Walaupun di kamar anda ngga ada lemari baju namun baju menggantung pasti ada ! Ngga percaya, lihat di belakang pntu kamar anda !!


  • Kipas Angin / AC

Semua pasti pada tau kalo cowo itu lebih mudah berkeringat dibanding cewe,, jadi benda yang 1 ini sangat diperlukan di kamar cowo. Kalo tidak ada,, FATAL akibatnya.


  • Pengharum Ruangan

Pengharum ruangan ngga kalah pentingnya dengan kipas angin/AC. ini biasana saling melengkapi 1 sama lainnya. dan yang harus duketahui, bahwa sadar atau tidak, kamar cowo itu BAUK. Walaupun anda merasa biasa aja, tetapi belum tentu orang lain terbiasa dengan aroma anda,, jadi pengharum ruangan ini sangat diperlukan !


  • BUKU !!!

Ya, BUKU,, Kenapa aku ketik dengan huruf kapital? karena dewasa ini jarang banget ada cowo yang suka membaca. Namun hal ini ngga megurangi presentasi seorang cow meletakan tumpukan buku dikamarnya. Entah buku apapun itu, yang pasti buku. Dan sebagian besar, buku itu diletakkan tampa pernah dibaca.


  • Lampu

Hayoo ngaku, siapa kamarnya ngga isi lampu. Seberapapun kegemaran seorang cowo terhadap sesuatu yang gelap2an, pasti di kamarnya isi lampu. Seberapapun redupnya hati seorang cowo,, pasti kamarnya isi lampu,, Silahkan si cek !


  • Mainan Sewaktu Kecil

Mainan sewaktu kecil ini biasa dipajang seorang cowo di kamarnya, entah itu boneka, action figure, mobil2an ataupun pistol2an. Hal ini menunjukan bahwa seorang cowo itu menghargai dirinya di masa kecil, senang mengenang sesuatu dan periang

Mungkin itu sedikit dari kacamata seorang yang absurd kayak aku,, semoga bisa menjadi inspirasi buat kalian para cowo,, 

Oke,, see u next post !!
Postingan Lebih Baru Postingan Lama Beranda

About Me

Foto Saya
Hanya seorang mahasiswa yang mencoba menertawakan kebodohan diri sendiri terhadap sesuatu atau seseorang yang berada di sekitarnya.
 

Followers

 

...


Copyright © 2011 Mdev
Originally Written By : Hanif Arian [@HanifArian]

Templates by Nano Yulianto | CSS3 by David Walsh | Powered by {N}Code & Blogger